“Tengkorak” diputar di CINEQUEST Film Festival
- 7 Maret 2018
- Posted by: Bamawa ISI Jogja
- Category: Kegiatan

Film Tengkorak mendapat nominasi best film untuk kategori science fiction, fantasy, and thriller dalam festival film Cinequest di Sanjose, California, Amerika Serikat. Film Tengkorak menjadi satu-satunya wakil dari Indonesia yang tampil di ajang festival film Cinequest.
Cinequest Film Festival adalah festival film independen paling bergengsi yang tahun ini diselenggarakan di San Jose, California, dari tanggal 28 Februari sampai dengan 11 Maret 2018. Festival internasional yang diselenggarakan setiap tahun ini menggabungkan antara cinematic art dengan inovasi silicon valley, dengan menganugerahkan Maverick Awards bagi pelopor baik dari aspek story telling, teknologi, maupun perjuangan dalam proses pembuatannya. Sejak tahun 2017 lalu, festival ini dicanangkan sebagai Cinequest Film & VR (Virtual Reality) Festival.
Film berjudul “Tengkorak” merupakan karya film panjang indie garapan sineas Indonesia yang pada beberapa kali screening, banyak mendapatkan pujian dari publik di Amerika. Film ini disutradarai oleh Yusron Fuadi (alumni jurusan Televisi dan Film) dengan pemain utama Eka Pratiwi (alumni jurusan Teater), bercerita tentang penemuan sebuah tengkorak raksasa setelah terjadinya gempa bumi besar di Yogyakarta tahun 2006 yang menimbulkan kekacauan di seluruh dunia.
“Tengkorak” dijadwalkan untuk screening di Cinequest 4 kali, dari tanggal 1 Maret hingga 9 Maret. Film ini juga memenangkan penghargaan khusus pada Jogja Asian Film Festival 2017 lalu.