Workhop dan Seminar Program Televisi UKM ARTV 2016
- 23 Januari 2017
- Posted by: Bamawa ISI Jogja
- Category: Kegiatan
Eksistensi UKM sangat ditentukan oleh sumber daya yang dimiliki baik dari segi kuantitas maupun kualitas. Atas dasar inilah setiap tahunnya, UKM dilingkungan ISI Yogyakarta berlomba-lomba untuk menjaring anggota baru. Alasan ini yang menjadi pendorong UKM ARTV menyelenggarakan berbagai workshop dan seminar sebagai sarana sosialisasi eksistensi UKM dalam upaya mencari anggota baru UKM. Dengan konsep rekruitmen seperti ini, UKM ARTV tidak hanya mengenalkan profil UKM kepada mahasiswa baru tetapi juga membekali mahasiswa baru dengan pengetahuan dan kompetensi untuk memasuki dunia pertelevisian.
Tema besar kegiatan ini adalah “Kreatif Bersama Televisi Kampus”. Dalam rangkaian kegiatan ini, ada beberapa kegiatan yang dilaksanakan, yaitu:
- Seminar Program TV
- Workshop Edit By Cam
- Screening Program
- Rekruitmen
Dengan menyelenggarakan berbagai kegiatan di atas ada beberapa tujuan yang ingin dicapai. Berbagai tujuan tersebut diantaranya memperkenalkan dan merupakan ajang promsi agar ARTV lebih dikenal oleh mahasiswa baru, memperbaharui sumber daya manusia di UKM ARTV merangkul mahasiswa baru untuk aktif dan ikut serta dalam organisasi ARTV dan sebagai wadah para mahasiswa untuk mengenal dan memahami dunia pertelevisian.
Kegiatan dilaksanakan pada tanggal 24 sampai 25 September 2016. Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa baru dan mahasiswa lama yang tertarik bergabung menjadi anggota UKM ARTV. Tempat pelaksanaan kegiatan adalah Lantai III Rektorat ISI Yogyakarta.