Kemah Musikal Paduan Suara Mahasiswa Vocalista Harmonic

Pada tahun 2016, Panduan Suara Mahasiswa Vocalista Harmonic ISI Yogyakarta menyelenggarakan salah satu program kerja yaitu Kemah Musikal. Penyelenggaraan kemah musikal ini memiliki beberapa tujuan diantaranya memberikan wadah bagi anggota PSM Vocalista Harmonic ISI Yogyakarta untuk menjalin keakraban antar anggota dan memberikan teori dasar bermusik. Dengan kegiatan kemah ini anggota baru dan lama akan semakin akrab sehingga dapat menciptakan suasana yang kondisif di UKM Vocalista Harmonic ISI Yogyakarta. Pemberian dasar teori musik bertujuan agar mahasiswa yang tidak berasal dari program studi musik memiliki kompetensi dasar teori musik.

Kemah musikal ini diikuti oleh seluruh anggota PSM Vocalista Harmonic ISI Yogyakarta. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, mulai tanggal 8 sampai dengan 9 Oktober 2016. Tempat pelaksanaan kemah musikal di Wisma Sejahtera 2, Kaliurang. Dalam kegiatan kemah ini ada beberapa kegiatan yang dilaksanakan yaitu pembelajaran teori dasar musik, praktik beryanyi group serta keakraban antar anggota UKM Vocalista Harmonic ISI Yogyakarta.