English Camp ISI Yogyakarta 2016

English Society adalah salah satu unit kegiatan mahasiswa (UKM) di lingkungan ISI Yogyakarta yang bergerak di bidang kompetensi bahasa Inggris. Melalui UKM  diharapkan mampu meningkatkan kompetensi pengurus, anggota dan mahasiswa ISI Yogyakarta.

English Society memiliki berapa program kerja yang dilaksanakan setiap tahunnya. Salah satu program kerja tersebut adalah English Camp. English Camp merupakan kegiatan malam keakraban bersama yang dilaksanakan setiap tahun ajaran baru. Melalui kegiatan ini pengurus, anggota lama dan anggota baru English Society berkenalan dan saling mengakrabkan diri. Melalui kegiatan English Camp ini ada beberapa tujuan yang ingin dicapai diantaranya meningkatkan kemampuan bahasa inggris peserta, membangun kepercayaan diri mahasiswa dalam berbahasa inggris, membangun rasa kekeluargaan dan kebersamaan antar anggota dan meningkatkan interaksi antar jurusan.

Kegiatan English Camp ini dilaksanakan pada tanggal 26 sampai dengan 27 November 2016. Kegiatan yang  diikuti 25 anggota baru ini,  dilaksanakan di Griya Kinasih, Villa Kamboja, Kaliurang.